Direktur: Limbah Medis di Bak Sampah Bukan Milik Rumah Sakit Soekarno Morotai

Direktur Rumah Sakit Ir Soekarno Morotai, dr. Intan Imelda Angel || Foto: Istimewa

Direktur (Dirut) Rumah Sakit Ir Soekarno Pulau Morotai, Maluku Utara, Dr. Intan Imelda Angel mengklarifikasi soal limbah medis B3 yang berada di Bak sampah depan rumah sakit.

Ia mengungkapkan bahwa sampah atau limbah medis B3 di depan rumah sakit itu, kami sudah melakukan investigasi dengan cara turun mengecek langsung di tempat sampah maupun di Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

“Jadi sampah yang diduga itu bukan milik rumah sakit, karena limbah B3 itu sejak awal tahun sudah dikirim ke luar daerah,” tegas Dirut, kepada wartawan di ruang kerjanya, Jumat (28/06/2024).

Dirut bilang, kami dari pihak rumah sakit juga sudah tanyakan ke pihak TPA, dan mereka menjelaskan bahwa sampah itu dari pusat kota, bukan dari rumah sakit.

“Jadi, bukan sampah milik rumah sakit, dan kami tidak tahu itu siapa punya,” pungkasnya


Penulis: Faisal Kharie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *