KM. Harapan Mujur Tujuan Maba, Terbakar di Pelabuhan Tobelo Halmahera Utara

Para petugas saat melakukan pemadaman Api di KM. Mujur || Foto: Jov

Kapal Motor (KM) Harapan Mujur 02 tujuan Tobelo-Maba, terbakar di pelabuhan Kelas I Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, pada Kamis (30/06) malam.

Data yang dikantongi zonamalut.id, KM. Mujur berkekuatan 76 GT itu terbakar sekitar pukul 21.15 WIT, diduga akibat adanya kosleting dari mesin kapal.

Api baru bisa dipadamkan setelah adanya bantuan dari sejumlah pihak yakni Kepala Satpol PP Halmahera Utara, Muhamad Kacoa, bersama dengan pihak Pelabuhan Tobelo, TNI dan sejumlah aparat Kepolisian Polres Halmahera Utara bersama warga sekitar.

“Kami duga asal api dari mesin lampu kapal,” ucap salah satu saksi yang enggan namanya disebutkan.

Sementara itu, Kep KM Harapan Mujur 02, Rojila Oris, saat dikonfirmasi zonamalut.id di lokasi pelabuhan enggan berkomentar lebih banyak soal kejadian ini.

“Saya belum bisa komentar lebih soal ini, minta maaf ya. Karena tadi sebelumnya juga sudah dimintai keterangan oleh pihak Pelabuhan ke saya,” singkat Rojila.

Diketahui, akibat dari kebakaran kapal itu mengakibatkan 220 Koli atau 16 Ton Kopra milik pengusaha, serta pemilik kapal mengalami kerugian berkisar ratusan juta rupiah.


Penulis: Jovi Pangkey
Editor: Faisal Kharie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *