KPU Halmahera Barat Ajak Wartawan Lawan Berita Hoax

Ketua KPU saat memberikan sambuatan | Foto: Asirun Salim

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Halmahera Barat, Maluku Utara, menggelar Bacarita Pemilu bersama wartawan di Rumah Kopi, Jumat (22/12).

Kegiatan ini mengusung tema “Peran Media dalam Menyukseskan Pemilu Tahun 2024”.

Ketua KPU Miftahudin Yusup menyampaikan, agenda ini sebagai bentuk penguatan kerja sama antara penyelenggara dan insan pers dalam mengawal pemilu akan datang.

“Tentu Bacarita Pemilu ini sangat penting, apalagi kerja sama dengan media dalam mencegah berita hoaks. Peran media cetak maupun eletronik sangat penting karena berpengaruh untuk sosialisasi pelanggaran pemilu, serta langkah tepat mencegah berkembangnya berita bohong dan provokatif di masyarakat,” ungkapnya.

Miftahudin mengatakan, selaku penyelenggara KPU bertugas mengawal dan menciptakan pemilu agar berjalan kondusif dan menghadirkan demokrasi yang baik. Tentu, kata dia, pihaknya tidak bisa berjalan sendiri. Untuk itu dukungan dari media sangat dibutuhkan.

“Peran media sangat penting, dalam mengedukasi dan mengawal infomasi publik terkait pelanggaran pemilu. Untuk itu kerja sama dalam mencegah pelanggaran kami butuh peran media,” tuturnya.

Ia menambahkan, penyelenggaraan pemilu bukan hal mudah. Harus ada kerja sama seluruh stakeholders terkait untuk meraih kesuksesan dalam pelaksanaan Pemilu 2024. Miftahudin berharap sinergitas bersama media mampu menghadirkan pemilu yang bermartabat.

“Selain media, sinergitas stakeholders terkait juga perlu untuk ikut sama-sama mengawal agar pemilu berjalan aman,” pungkasnya.


Penulis: Zulfikar Saman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *