Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Halmahera Barat, mulai melakukan pekerjaan penyortiran dan melipat surat suara dalam rangka tahapan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, di gudang logistik KPU, Selasa (29/10/2024).
Ketua KPU Halmahera Barat, Babul M Syaifuddin, menjelaskan bahwa jumlah surat suara yang telah diterima di gudang KPU adalah untuk Pilkada Halbar.
Sementara surat suara untuk Gubernur diperkirakan baru akan tiba pada tanggal 4 November 2024 mendatang.
“Yang datang adalah surat suara untuk Pilkada Bupati Halbar, sedangkan untuk gubernur belum datang. Jumlahnya sesuai dengan DPT, ditambah 2.000 lembar surat suara PSU,
Babul menambahkan bahwa untuk menyortir dan melipat surat suara sebanyak 94.279 lembar, pihaknya mempekerjakan 50 warga di Halbar.
Ia bilang, petugas dalam melakukan pelipatan suara dilarang membawa peralatan lain seperti tas, handphone, dan air minum untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
“Untuk barang lainnya tidak boleh dibawa saat bekerja, seperti handphone atau tas. Kami sediakan tempat untuk menyimpannya,” katanya.
Penulis: Zulfikar SamanĀ