Minyak Jenis Pertalite di Morotai Kosong, Pengendara Mengeluh

Ilustrasi

Sejumlah pengendara di Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara, khususnya di Kecamatan Morotai Selatan mengeluh dengan adanya kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite, pada Selasa (08/03).

Amatan zonamalut.id, BBM jenis pertalite biasa dijual di kios-kios kecil di sepanjang jalan di pusat Kota Daruba Kecamatan Morotai Selatan. Saat ini, tidak lagi dijual akibatnya warga Morotai keluhkan.

Sarman Sibua, salah satu warga mengaku, stok BBM jenis pertalite ini kosong sejak pukul 12.00 WIT.

“Minyak kosong sejak siang tadi, kekosongan bensin ini menghambat aktivitas kami,” akui Sarman.

Soal kelangkaan minyak, kata Sarman, seharusnya instansi terkait dalam hal ini Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Pulau Morotai harus lebih intens melakukan pengawasan.

“Dinas Perindagkop harus bertanggung jawab. Sebab, kekosongan bensin di Morotai, membuat pengecer di kios menjual dengan harga per liter Rp 12.000 ribuan, bahkan lebih,” pintahnya

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Pulau Morotai, Nasrun Mahasari, ketika dikonfirmasi wartawan membenarkan adanya kekosongan minyak di Agen Premium dan Minyak Solar (APMS) di Desa Darame Kecamatan Morotai Selatan sejak pukul 15.00 WIT.

“BBM di APMS habis tadi jam 3 sore, dan saya sudah koordinasi dengan pihak di Tobelo, besok pagi sudah masuk. Stok cukup, kapal masih pemuatan di Tobelo sana besok kapal masuk. Kalau lebih jelas bisa konfirmasi dengan bagian management APMS,” jelas Nasrun.


Penulis: Faisal Kharie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *