MABA -Kepolisian Resort Halmahera Timur, Maluku Utara melaksanakan latihan pra operasi kewilayahan Bina Kusuma Kie Raha bertempat di aula Tri Brata Polres Halmahera Timur, Selasa (2/3/21). Kegiatan ini berlangsung selama 15 hari terhitung mulai tanggal 2 hingga 16 Maret 2021 mendatang.
Kapolres Halmahera Timur, AKBP Edy Sugiharto mengatakan, latihan pra operasi ini merupakan kesiapan dan persamaan persepsi serta cara bertindak dalam operasi kewilayahan.
“Operasi Kewilayahan Bina Kusuma Kie Raha 2021 ini mengedepankan kegiatan pencegahan premanisme dan penyakit masyarakat dalam rangka mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif diwilayah Kabupaten Halmahera Timur,” katanya
“Para Kasatgas dan Kapolsek serta jajarannya pun diminta agar melaksanakan operasi ini secara baik dan bertanggung jawab,”harapnya
Sementara, Kabag Ops Polres Haltim AKP Jamaludin menyampaikan kepada peserta latihan bahwa, dalam operasi Bina Kusuma Kie Raha 2021 telah dibentuk Satuan Tugas (satgas) antara lain Satgas Deteksi Dini (Sat Intelkam), Satgas Penyuluhan (Sat Binmas), Satgas Patroli (Sat Sabhara) serta didukung Satuan fungsi Reskrim dan Narkoba.
“Satgas yang ada ini harus pahami tugas pokoknya masing-masing dan setiap pergerakan anggota di lapangan harus selalu di berikan APP oleh Kasatgas nya, sehingga selama pelaksanaan operasi dapat berjalan dengan aman dan tidak timbul gesekan dengan masyarakat” ujarnya.
Penulis: Orin
Editor: Zulfikar Saman