Tutup FTJ 2022, James Harap Kebudayaan Daerah Terus Dilestarikan

Bupati Halmahera Barat, James Uang saat membacakan sambutan pada penutupan FTJ 2022 || Foto: Zulfikar Saman

Bupati Halmahera Barat, Maluku Utara, James Uang resmi menutup Festival Teluk Jailolo (FTJ) ke-13 tahun 2022, di desa Gufasa, Kecamatan Jailolo, Sabtu (18/6).

James mengatakan, penutupan Karisma Ivent Nusantara (KEN) FTJ yang ke-13 tahun 2022, diharapkan mampu memberikan semangat kepada seluruh masyarakat untuk tetap melestarikan kebudayaan dan pariwisata agar mampu menarik wisatawan dari manca negara untuk hadir di daerah ini.

“Pariwisata merupakan peran penting, bagi suatu pembangunan daerah, sebab jika pariwisata meningkat dalam satu daerah, maka daerah tersebut akan berkembang,”ujar James dalam sambutannya.

Ia bilang, pemerintah dalam mengembangkan Sumber Daya Alam (SDA) tidak akan berjalan mulus, jika tanpa ada campur tangan masyarakat dan kontribusi melalui pengembangan pariwisata yang berbasis komunitas.

“Perkembangan pariwisata berbasis komunitas, diharapkan dapat memberikan kontribusi secara signifikan,”katanya

Dengan begitu, selaku pimpinan daerah, ia mengajak, agar terus menjaga dan merawat peninggalan purbakala dan sejarah serta seni dan budaya yang memiliki nilai.

Sebab itu, merupakan sumber daya dan modal pembangunan kepariwisataan untuk meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan rakyat Indonesia dan khususnya di Kabupaten Halbar.

“Peninggalan purbakala, sejarah serta seni dan budaya yang memiliki nilai harus dirawat sebab itu modal kita dalam mengembangkan pariwisata,”tandas mantan anggota DPRD Halmahera Barat itu mengakhiri.


Editor: Zulfikar Saman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *